Search

Bonceng Istri & Anak, Nabrak Pagar Mabes TNI AD

Lampu Hijau, Jakarta PusatSatu keluarga asal Semarang mengendarai motor Honda Vario bernopol B 3190 UGP menabrak pagar Mabes AD, Jalan Veteran, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Senin (14/5) malam. Suami, istri dan seorang anaknya pun segera diamankan anggota TNI yang berjaga untuk dimintai keterangan lanjutan.

Kadispen TNI AD Brigjen Alfret Denny Tuejeh mengatakan, bahwa pengendara itu hampir celaka, bukan menabrakkan diri. “Orang dia nggak bawa apa-apa. Nggak ada apa-apa itu,” katanya.

Sementara Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Roma Hutajulu mengungkapkan, kejadian berawal sekitar jam 7 malam, J (42) beserta istrinya yaitu A (32) dan anaknya L (3,5) menaiki sepeda motor dari rumahnya. Mereka ingin pulang kampung ke Semarang dan menuju ke Stasiun Senen, Jakarta Pusat.

“Saat melintas di sini (Jalan Veteran, Gambir, red) istrinya menepuk-nepuk punggung suaminya, ini salah jalan. Kemudian karena oleng membawa bungkusan besar satu ransel yang panjang besar satu lagi ransel yang kecil berwarna hitam itu karena oleng ditepuk istrinya akhirnya hilang keseimbangan dan menabrak kebetulan kena pagar dari jalan Veteran Raya, Gambir. pagar dari Mabes AD,” ungkap Kapolres usai melakukan introgerasi terhadap keluarga tersebut di lokasi, Gambir, Jakpus, Senin (14/5) malam.

Setelah petugas melakukan pemeriksaan terhadap tas ransel yang dibawa keluarga tersebut, petugas hanya menemukan pakaian dan pampers. “Setelah diperiksa, betul mereka mau berangkat buru-buru ke Stasiun Senen untuk menuju ke Semarang dalam rangka menghadapi awal bulan puasa beserta istri dan anaknya ke Semarang,” paparnya.

Meski demikian, berdasarkan SOP, pihak kepolisian melakukan pengecekan terhadap barang bawaan keluarga tersebut. “Karena Sop-nya, kita lihat benar atau tidak, kita kroscek tas ransel berisi pakaian-pakaian yang akan dibawa keluarga tadi itu ke Semarang untuk menghadapi bulan puasa. Mereka datang dari Kapuk, salah jalan. Istrinya menepuk suaminya. Sehingga motor kehilangan keseimbangan,” jelasnya.

Roma pun sudah berkoordinasi dengan pihak terkait lainnya. “Kita sudah koordinasi, kita akan mintai keterangan lanjutan. Kita akan bawa ke kantor kita dulu. Dia warga Semarang. Di sini tinggal di Kapuk. Kerja servis AC dan ngojek. Motor akan dibawa ke ekspedisi. Hasil keterangan sementara begitu dulu. Kita akan sinergi mengamankan,” tegasnya. (RKY)

Let's block ads! (Why?)

http://lampuhijau.co/2018/05/14/bonceng-istri-anak-nabrak-pagar-mabes-tni-ad/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bonceng Istri & Anak, Nabrak Pagar Mabes TNI AD"

Post a Comment


Powered by Blogger.