Search

Banjir Dukungan Cawapres, Ini Jawaban Mantan Ketua MK Hamdan Zoelva

Lampu Hijau, Bekasi  – Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Hamdan Zoelva, menyikapi permintaan banyak pihak yang mendukungnya maju sebagai calon Wakil Presiden (cawapres) Jokowi di Pilpres 2019 mendatang.

Menurut Hamdan, kedudukannya saat ini hanya sebagai Ketua Umum Syarikat Islam yang bekerja mengurus rakyat, dan tidak berpolitik praktis. Saat ini ia hanya menganggap, dukungan yang diberikan masyarakat kepadanya merupakan hal yang wajar dan dapat dimaklumi.

“Karena harapan mereka itu tentu besar. Tapi ini bukan partai politik. Karena untuk jadi Presiden dan Wakil Presiden, tergantung mereka yang memiliki partai itu,” kata Hamdan usai melantik pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Syarikat Islam Kota Bekasi, Jawa Barat, di Gedung Serbaguna Istanaku baru-baru ini kepada Lampu Hijau di Bekasi.

Pun demikian, ia tetap menghormati dan menghargai dukungan dari umat. Salah satunya yang terjadi di Makasar, dimana ia mendapat mandat dari 50 raja-raja di Nusantara.

Namun karena tidak adanya partai politik, dorongan tersebut seolah mustahil untuk terwujud dengan sistem politik yang sekarang ini.

“Ini dukungan dari rakyat yang saya anggap sebagai amanah penghormatan kepada saya. Tapi sekali lagi, untuk maju secara rill kesana itu sangat tergantung kepada partai politik. Kalau saya punya partai politik besar, dorongan itu saya langsung tanggapi, saya maju,” katanya.

Meski tak memiliki kendaraan partai, hal tersebut tak lantas membuat Hamdan kecewa. Ia percaya jika Tuhan sudah menyiapkan waktu yang tepat bagi seseorang untuk memimpin.

“Jadi saya ngomong-ngomong begini seperti biasa-biasa, nanti tahun depan saya sudah jadi lain lagi. Tapi itu tergantung kepada Allah dan saya percaya betul kehendak Allah,” paparnya.

Ia juga tak ingin berakhir seperti yang lain, yang sudah bertahun-tahun mendeklarasikan diri akan menjadi calon presiden, tapi tidak juga menjadi calon. Sebaliknya, ada orang di detik-detik terakhir maju sebagai calon presiden, ternyata benar jadi.

“Inilah kehendak Allah. Jadi saya percaya betul kehendak Allah, udah santai saja, tidak usah ngoyo,” pungkasnya. (BAM)

Let's block ads! (Why?)

http://lampuhijau.co/2018/05/05/banjir-dukungan-cawapres-ini-jawaban-mantan-ketua-mk-hamdan-zoelva/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Banjir Dukungan Cawapres, Ini Jawaban Mantan Ketua MK Hamdan Zoelva"

Post a Comment


Powered by Blogger.