Search

Semalam Hujan Deras, Perumahan Dosen IKIP di Bekasi Kebanjiran

Lampu Hijau, Kota Bekasi – Hujan deras yang mengguyur Kota Bekasi sejak tadi malam membuat sejumlah permukiman di wilayah setempat banjir. Ketinggian banjir diperkirakan mencapai 20 centimeter hingga 50 centimeter meter.

Tak hanya rumah, kondisi tersebut juga mengakibatkan sejumlah fasilitas umum seperti taman di perumahan sekitar rusak. Selain itu, banyak warga setempat tidak bisa beraktivitas karena genangan sulit surut.

“Kalau mau surut harus ada kerja ekstra. Misalnya dibongkar habis saluran air dari hulu hingga hilir, sehingga sampah dan plastik yang menyangkut tetangkat,” kata Nurhotim, 33 tahun, Rabu, 4 April 2018.

Nurhotim menjelaskan, wilayah tempat tinggalnya memang kerap terendam banjir tiap kali hujan turun. Sebab, kata dia, banyak drainase dan saluran air yang saat ini dalam kondisi tak berfungsi.

“Saya berharap pemerintah segera turun dan memperbaiki, supaya banjir teratasi,” katanya.

Wakil Satgas BPBD Kota Bekasi, Karsono menyebutkan, sedikitnya ada tiga permukiman yang kena dampak banjir di Kota Bekasi. Salah satunya berada di Perumahan Dosen IKIP, Kecamatan Jatiasih dengan ketinggian mencapai setengah meter.

“Sampai saat ini belum surut. Tapi, alhamdullilah tidak ada yang mengungsi, genangan cenderung terjadi di jalan. Tapi, kami tetap siaga,” katanya.

Ia mengatakan, untuk mengurangi genangan di perumahan tersebut, pihaknya terus memaksimal pompa air yang terpasang. Menurut dia, perumahan itu menjadi langganan banjir karena letaknya berada di cekungan, elevasi perumahan lebih rendah ketimbang saluran yang ada.

“Di Jatibening Permai RT 01 RW 11 ketinggian air mencapai 50-60 cm,” katanya.

Adapun kondisi genangan yang belum surut, kata dia, disebabkan oleh mesin pompa yang rusak. Meski demikian, petugas di lapangan terus berusaha memperbaiki pompa tersebut untuk mengalirkan air yang menggenangi perumahan ke saluran.

“Banjir di wilayah RT 03 RW 02 Kelurahan Bojongmenteng, Rawalumbu dengan ketinggian 20-30 cm,” katanya.

Menurut dia, penyebab utama banjir di sana karena air tidak dapat mengalir lantaran saluran airnya yang mengarah ke saluran air utama terlalu kecil, sehingga tidak dapat menampung volume air hujan yang terlalu deras.

“Ya kalai mau beres, solusinya saluran air yang mengarah ke saluran utama harus segera diperbesar, terutama di ujung pembuangannya,” tandasnya. (Sep)

Let's block ads! (Why?)

http://lampuhijau.co/2018/04/04/semalam-hujan-deras-perumahan-dosen-ikip-di-bekasi-kebanjiran/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Semalam Hujan Deras, Perumahan Dosen IKIP di Bekasi Kebanjiran"

Post a Comment


Powered by Blogger.