Search

Habib Rizieq Bakal Dipasangin Ama Zulkifli, Tapi PAN Katanya Masuk Sekber Prabowo

Lampu Hijau, Jakarta-Sampai sekarang sosok yang bakal menjadi pendamping Joko Widodo (Jokowi) ataupun Prabowo Subianto belum juga diketahui. Ada wacana pembentukan poros ketiga, mengusung capres lain lagi, namun hal itu belum jelas juga. Ketua Umum Partai Hati Nurnani Rakyat (Hanura) Oesman Sapta Odang melempar candaan di depan Jokowi mengenai dinamika tersebut. ‎”Ini jamannya Pilkada. Tapi juga jamannya calon-calon presiden dan wapres. Jadi, banyak sekali ini yang dekat-dekat untuk jadi capres atau cawapres,” ujar OSO dalam buka puasa bersama di kediamannya, Kamis (31/5).

Ketua DPD itu lantas berseloroh bahwa Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan cocok berpasangan dengan imam besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. “Tapi, di sini yang sudah pasti tampil ini Pak Zul kelihatannya. Pak Zul ini mau ‘dikawinkan’ dengan Habib Rizieq,” katanya.

Namun demikian, OSO enggan melanjutkan candaannya tersebut ke Zulkifli Hasan. Dia mendadak berhenti membahas capres karena alasan bulan Ramadan ini. “Sudahlah pokoknya hari baik, bulan baik, kita ngomong yang baik-baik sajalah,” katanya.

Sementara itu, Zulkifli Hasan sendiri memang namanya disebut dalam bursa cawapres maupun capres oleh Persaudaraan alumni 212. Namun di sisi lain, Partai Amanat Nasional (PAN) diklaim bergabung dalam Seketariat Bersama (Sekber) Pemenangan Prabowo untuk Pilpres 2019 yang diisi oleh Gerindra dan PKS. Menurut dia, hal itu tak perlu dipermasalahkan. “Biarin aja itu,” kata Zulhasan.

Dengan dimasukkannya PAN ke dalam sekber, maka partainya bisa menggelar diskusi dengan partai lain yang tergabung dalam sekber itu. Hal itu sesuatu yang biasa dalam demokrasi. “Diskusi itu di mana saja boleh, dengan siapa saja boleh. Jangan dikit-dikit tidak boleh,” tegas dia.

Namun, dengan tegas dia melarang adanya perpecahan atau perselisihan di antara masyarakat, terlebih dalam menentukan pilihan pada Pilpres 2019. “Ada yang mau lanjutkan (presiden), ada yang ganti ya enggak apa-apa. Yang enggak boleh berantem,” ujar dia. Diketahui, klaim ini dilakukan dengan mencantumkan logo PAN pada bagian dari Seketariat Bersama Gerindra-PKS-PAN menghadapi Pemilu 2019.(MW/net)

Let's block ads! (Why?)

http://lampuhijau.co/2018/06/01/habib-rizieq-bakal-dipasangin-ama-zulkifli-tapi-pan-katanya-masuk-sekber-prabowo/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Habib Rizieq Bakal Dipasangin Ama Zulkifli, Tapi PAN Katanya Masuk Sekber Prabowo"

Post a Comment


Powered by Blogger.