Search

Gabungan Organisasi Wanita Depok Serius Tangkal KDRT

Lampu Hijau, Depok – Gabungan Organisasi Wanita di Depok sangat serius dalam pencegahan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang kerap dialami wanita.

Bahkan, selain dalam struktur organisasi GOW terdapat bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia (Huk-HAM), GOW juga telah menggandeng Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH).

“Struktur organisasi kita cukup kuat, karena bermitra dengan LKBH. Ini membuktikan GOW dapat membantu sampai batas pencegahan (kekerasan),” ujar Ketua GOW Kota Depok, Asri Mulyanita, Kamis (22/03/2018).

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, langkah GOW selanjutnya dalam pencegahan kekerasan kepada kaum wanita adalah dengan mendatangkan psikolog. Hal tersebut, untuk memfasilitasi kaum wanita menyampaikan keluh kesahnya secara pribadi.

“Kami berupaya memberikan wadah kepada kaum wanita. Salah satunya rencana kami ingin membangun rumah aman dan nyaman. Rumah ini nantinya dapat digunakan kaum wanita untuk sekadar mengadu,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, GOW hadir di tengah-tengah kaum wanita, untuk menjadikan kaum wanita lebih berani menyampaikan pendapat.

“Kaum wanita itu, yang paling utama menjaga keutuhan NKRI. Karena, mereka dapat menjaga keutuhan dimulai dari keluarga terkecil,” katanya.(Dio)

Let's block ads! (Why?)

http://lampuhijau.co/2018/03/22/gabungan-organisasi-wanita-depok-serius-tangkal-kdrt/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gabungan Organisasi Wanita Depok Serius Tangkal KDRT"

Post a Comment


Powered by Blogger.